Selasa, 16 April 2013

“Sabar itu apa? Sabar itu kamu yakin apa pun semuanya akan baik-baik saja dengan tenang” 

so WHAT,,,,,,,,,,,,,,



  • high heels
  • make up
  • sexy dress
ketiganya adalah hal yang membuat banyak pria jatuh cinta, katanya.
kemudian tak perlu ada alasan lebih untuk aku memilih sendal jepit, tanpa make up, dan padanan kaos gombrang dan celana pendek....alallaala,,,,

Sabtu, 13 April 2013

Inginkan Lagumu


Lagu-lagu seperti apa yang mampu tepiskan kegalauan segala rupa. Aku rasa tak pernah ada. Bahkan sepertinya semua lagu semakin membuat efek dramatis. Kegelisahan, kekecewaan, kesedihan, kemarahan, dan perasaan tak nyaman lainnya. 
Semua lirik pada lagu-lagu yang sedang diputar seolah hilang. Yang terdengar hanya musiknya saja. Efek luar biasanya lagi ketika suasana hati ikut mendukung.
Mendukung untuk semakin galau. 

Hey kamu, tuliskan aku sebuah lagu cinta ya. Tak perlu bagus, terpenting adalah dari kamu.

aku mau kita di sini.. berdua saja



Rabu, 10 April 2013

“Hey! Look at the bright side over there!”


SELERA MUSIK SEBAGAI CERMINAN DIRI


Musik bagi saya adalah teman hidup. Apalah arti hidup tanpa teman? sedalam itu juga kedekatan saya dengan musik. Bukan, saya bukan musisi, saya sama sekali buta dengan hal-hal yang berbau musik, saya hanyalah penikmat yang seringkali tidak bisa mendefinisikan kesukaan saya terhadap musik. Konyol? tidak!  Setidaknya bagi saya,menyukai sesuatu terkadang tak butuh alasan.

Musik memberikan semangat, menumbuhkan gairah dan energi positif pada kehidupan. Musik adalah gambaran diri dan suasana hati. Ketika mendengarkan musik, banyak gambar melayang dalam pikiran; penderitaan, perjuangan, kenangan masa lalu, kepedihan, gundah, kerinduan mendalam, rasa cinta, kebahagiaan, dll.
Selera musik adalah gambaran diri, sudikah kamu jika seseorang memaksamu untuk menyukai musik yang kamu tidak sukai? atau relakah kamu merubah selera musik demi terlihat mempunyai kesamaan dengan seseorang?


Saya penikmat, bukan pengamat.
Saya salah satu penggemar Coldplay. Saya menikmati karya mereka, tanpa alasan. Saya mendengarkan paradise, fix you, viva la vida, princess of china,dll,, tanpa pernah tahu lagu tersebut ada di album mana, tahun berapa. Saya hanya menikmati, bukan mengamati dan mencari tahu bagaimana lagu-lagu tersebut dibuat, bagaimana proses  Coldplay dari awal sampai mereka menjadi legenda, begitu juga dengan konspirasi yang sering mencuat tentang mereka,, dan sejuta cerita tentang mereka. Sungguh, sampai saat ini saya tidak mengikuti perkembangan tentang hal itu, dan sampai saya menulis ini saya masih asiiik menikmati lagu paradise.
Banyak musik yang saya nikmati, dan saya tidak mematok kesukaan saya pada satu jenis musik, semua yang terdengar cocok di telinga saya, itu yang saya dengar. Saya tidak membenci musik tertentu, playlist saya sangat random, muse, the script, yellow card, Efek Rumah Kaca, kerispatih, beberapa lagu pop indonesia sampai Justin Bieber ft Nicki Minaj ada dalam playlist saya.
Musik, menyimpan sejuta kenangan. Sering saya tertawa-tawa ketika mendengarkan lagu yang mengingatkan saya akan sesuatu,Beberapa waktu lalu, ketika saya mendengarkan lagu Ayah dari seventeen, sontak air mata saya bercucuran karena begitu menikmati lagu dan mencerna liriknya yang begitu dalam.
So, lagu apa yang punya sejuta cerita buat kamu? :)